Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Karimun Laksanakan Jalan Santai dan Olahraga Bersama

Karimun,Faktanasional.id-Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Karimun melaksanakan kegiatan olahraga dan jalan santai bersama yang diikuti oleh TNI-POLRI di lapangan Polres Karimun. Sabtu (24/06/2023).

Dalam kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Karimun yang di wakili oleh Wakapolres Karimun Kompol Petra. C. K. Tumengkol, S.I.K kegiatan olahraga dan jalan santai ini turut mengundang Danlanal Tbk, Dandim 0317 Tbk, Sekda Kab.Karimun, Ketua Bawaslu, Ketua KPU, perwakilan pengadilan Negeri dan perwakilan Kejaksaan Karimun.

Bacaan Lainnya

Acara olahraga bersama ini di awali dengan jalan santai kemudian dilanjutkan dengan senam aerobic serta bazar UMKM dimeriahkan dengan panggung hiburan live musik dan membagikan ratusan doorprize kepada para peserta. Termasuk 1 unit sepeda motor dan puluhan hadiah sebagai grandprize.

“Dalam kegiatan olahraga bersama ini tidak hanya sekedar jalan santai dan olahraga. Melalui acara olahraga bersama ini dapat memupuk sinergitas dan kolaborasi sehingga memudahkan tugas TNI Polri dalam menjaga keamanan,” tutur Wakapolres Karimun Kompol Petra. C. K. Tumengkol, S.I.K.

Adanya kegiatan jalan santai dan olahraga bersama ini dilaksanakan bisa meningkatkan sinergi sehingga dalam pelaksanaan tugas dapat bekerja sama dengan maksimal untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Tidak hanya kegiatan olahraga bersama, nantinya akan ada kegiatan-kegiatan lain terutama kegiatan yang dapat mendukung dan mensukseskan pemilu serentak 2024”, tutup Wakapolres Karimun Kompol Petra. C. K. Tumengkol, S.I.K.
Humas Polres Karimun

Pos terkait